Ternyata Ini Tahapan Italia dari yang Terparah Menjadi Zona Bebas Masker Mulai Hari Ini

- 28 Juni 2021, 17:08 WIB
Italia akan bebas masker pada 28 Juni 2021 mendatang.
Italia akan bebas masker pada 28 Juni 2021 mendatang. /Pixabay/Selim Geçer

MUDANESIA - Masyarakat Italia mendapatkan kabar bahagia. Karena seluruh wilayah di Italia menjadi zona bebas masker mulai Senin, 28 Juni 2021.

Italia pernah menjadi negara dengan kasus Covid-19 terparah di Eropa. Bahkan dinilai sebagai salah satu terburuk di dunia.

Namun dengan adanya dekrit, seluruh wilayah dikategorikan "berisiko rendah" penularan virus corona, menjadi zona bebas masker.

Baca Juga: Bocoran Ikatan Cinta Malam Ini: Mama Sarah Menguping Obrolan Serius Andin dan Papa Surya, Ketahuan Aldebaran?

Dalam dekrit yang mulai berlaku hari ini, Kementerian Kesehatan Italia untuk pertama kalinya mengklasifikasikan masing-masing dari 20 wilayah Italia sebagai "zona putih" corona yang menandakan risiko paling rendah terhadap penularan Covid-19.

Itu berarti masker tidak lagi wajib dikenakan warga yang berada di luar ruangan di zona-zona putih tersebut.

Aturan bebas masker ini juga mulai diterapkan ketika Italia tengah menghadapi suhu ekstrem di tengah musim panas. Peningkatan suhu hingga lebih dari 40 derajat celcius diperkirakan akan berlangsung pada beberapa wilayah di selatan Italia selama sepekan ke depan.

Baca Juga: Wonogiri Diguncang Gempa 5,3 Magnitudo Merapi Baik-baik Saja

Sebelum mendeklarasikan aturan bebas masker, Italia pernah menjadi pusat penyebaran Covid-19 di awal pandemi berlangsung.

Halaman:

Editor: Sofia Khansa


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah