Jaga Keseimbangan Alam, Tanam Pohon Jangan Langsung Ditinggalkan: Dua Tahun Batang dan Akarnya Mulai Kuat

- 9 November 2021, 09:38 WIB
Perum perhutani KPH Bandung Utara Bersama LMDH Giri Makmur melakukan pengayaan pohon tegakan di kawasan hutan Cikole, Lembang Kabupaten Bandung Barat, Rabu 3 November 2021.
Perum perhutani KPH Bandung Utara Bersama LMDH Giri Makmur melakukan pengayaan pohon tegakan di kawasan hutan Cikole, Lembang Kabupaten Bandung Barat, Rabu 3 November 2021. /MUDANESIA/Raden Bagja/

 

MUDANESIA – Wisata alam tetap menjadi salah satu tujuan para wisatawan untuk berekreasi dan saat ini banyak objek wisata yang berdiri di kawasan hutan Perum Perhutani KPH Bandung Utara, baik dikelola perorangan maupun kelompok masyarakat yang berada di bawah Lembaga Masyarakat Desa Hutan (LMDH).

Kawasan Lembang merupakan salah satu tujuan wisatawan dan juga menjadi kunci dalam menjaga keseimbangan lingkungan. Untuk itu Perum Perhutani KPH Bandung Utara Bersama LMDH Giri Makmur berupaya agar fungsi kawasan hutan tetap terjaga kelestariannya dan tetap memberikan manfaat ke masyarakat sekitar hutan.

Ketua LMDH Giri Makmur Desa Cikole, Ida Suhara menyatakan, masyarakat yang beraktivitas di kawasan hutan terutama di kawasan hutan sosial sudah menyadari pentingnya keseimbangan alam agar tetap memberikan manfaat. Untuk itu, LMDH juga sudah memiliki program-program dan tengah berjalan.

Baca Juga: Hadiah Keren Garena Free Fire Indonesia! KODE REDEEM FF Hari Ini 9 November 2021

“Kelestarian hutan harus tetap dijaga dan bukan untuk hari ini saja tapi juga untuk masa depan,” ucap Ida, Senin 8 November 2021.

Ida mengungkapkan, LMDH Giri Makmur sudah memiliki lahan pembibitan berbagai jenis pohon endemik yang ada di hutan Cikole, seperti pinus, suren, kidamar dan puspa. Begitu juga dengan kegiatan lainnya, seperti pembuatan embung dibeberapa titik yang bertujuan untuk menampung debit air ketika turun hujan agar tidak langsung masuk ke saluran air.

“Kita bekerja dan berdaya dengan cara swadaya dan dari hasil usaha disisihkan untuk mendukung program-program kelestarian alam,” ungkap Ida.

Baca Juga: Sinopsis Happiness Episode 2, Yoon Sae Bom dan Jung Yi Hyun Menikah dan Tinggal di Apartemen: Wabah Mengintai

Halaman:

Editor: Raden Bagja


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x