Jadi Korban Sriwijaya Air, Keluarga Kenang Malam Tahun Baru Bersama Oke Dhurrotul Jannah

- 10 Januari 2021, 21:29 WIB
Oke Dhurrotul Jannah
Oke Dhurrotul Jannah /

MUDANESIA - Kabar jatuhnya pesawat Sriwijaya Air dengan nomor penerbangan SJ-182 di perairan utara Pulau Jawa, Sabtu 9 Januari 2021 membawa kabar duka, terutama bagi penumpang dan awak kabin.

Salah satu korban yang berada dalam pesawat Sriwijaya Air yang jatuh adalah Oke Dhurrotul Jannah. Oke adalah pramugari yang masuk dalam daftar penumpang pesawat.

Suasana haru menyelimuti kediaman Oke di Kampung Manglayang RT 01 RW 03 Desa Cihanjuang, Kecamatan Parongpong, Kabupaten Bandung Barat (KBB).

Baca Juga: Black Box Sriwijaya Air yang Jatuh Ditemukan, Panglima TNI: Semoga Bisa Diangkat Tidak Terlalu Malam

Malam pergantian tahun 2021 bagi keluarga Oke adalah kenangan terakhir yang tidak pernah bisa mereka lupakan. Oke berpamitan untuk menjalankan tugasnya sebagai pramugari di Jakarta.

Komunikasi terakhir, Oke berpamitan untuk bekerja pada keluarga sekitar satu jam sebelum Sriwijaya Air lepas landas. Komunikasi itu biasa Oke lakukan setiap berangkat dan pulang kerja.

"Oke menghubungi saya untuk berangkat kerja. Terus jam setengah 3 saya dapat berita ada pesawat yang jatuh," ujar Destri Nurhayati, sepupu Oke saat ditemui di rumah duka, Minggu, 10 Januari 2021.

Baca Juga: Puncak Musim Hujan, BMKG Peringatkan Cuaca Ekstrim yang Bisa Ganggu Layanan Penerbangan

Destri tidak pernah menyangka jika Oke akan masuk dalam daftar korban jatuhnya pesawat Sriwijaya Air. Sebab, sepengetahuan keluarga Oke bukanlah pramugari pesawat tersebut.

Halaman:

Editor: Raden Bagja


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah