Malam Ini, 30 Mahasiswa Terjebak di Gunung Usai Kibarkan Merah Putih Peringati HUT RI ke-76

- 18 Agustus 2021, 00:07 WIB
ilustrasi mahasiswa terjebak di Gunung Amonggedo usai mengibarkan bendera untuk peringati HUT RI ke-76./
ilustrasi mahasiswa terjebak di Gunung Amonggedo usai mengibarkan bendera untuk peringati HUT RI ke-76./ /pixabay



MUDANESIA-Puluhan mahasiswa pencinta alam terjebak di Gunung Amonggedo, Sulawesi Tenggara usai melakukan pengibaran bendera Merah Putih untuk memperingati HUT RI ke-76.

Melalui rilis, Kepala Basarnas Kendari Aris Sofingi mengatakan pihaknya mendapat laporan adanya puluhan mahasiswa terjebak di gunung usai mengibarkan bendera Merah Putih dari seorang staf BPBD setempat bernama Abel.

"Pada pukul 20.00 WITA kami menerima informasi dari Bapak Abel staf BPBD Konawe yang melaporkan telah terjadi kondisi membahayakan manusia (KMM) yakni mahasiswa pencinta alam terjebak di Gunung Amonggedo setelah melaksanakan pengibaran bendera di gunung tersebut," katanya melalui rilis Humas Basarnas, Selasa malam, 17 Agustus 2021.

Baca Juga: Sita Uang Palsu Senilai Rp 1,5 Miliar dari Dukun di Bogor, Polisi Kini Kejar DPO Inisial AD

Aris menjelaskan, ada sebanyak tiga puluh mahasiswa yang terjebak di Gunung Amonggedo, Desa Ulu Benua, kecamatan Amonggedo, Kabupaten Konawe, Sulawesi Tenggara.

Pihaknya, kata Aris, akan segera melakukan evakuasi. Menurut Aris, saat ini kondisinya hujan dan logistik telah habis.

Berdasarkan laporan tersebut, pada pukul 20.15 WITA tim penyelamat Kantor Pencarian dan Pertolongan (KPP) kendari diberangkatkan menuju lokasi kejadian untuk memberikan bantuan SAR.

"Jarak tempuh sekitar 56 km, cuaca hujan," kata dia.

Baca Juga: Pakai KA Bandara, Hanya Butuh Waktu 40 Menit ke Yogyakarta International Airport

Halaman:

Editor: Yenny Hardiyanti


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah