Teknologi Girder Launcher Bisa Ditekuk dan Mudah Dilepas Pasang, Pengerjaan Proyek KCJB Lebih Efektif

- 24 Agustus 2021, 18:29 WIB
Pembangunan terowongan kereta api cepat akan selesai akhir 2022.
Pembangunan terowongan kereta api cepat akan selesai akhir 2022. /dok. KCIC/

MUDANESIA - Proyek Kereta Cepat Jakarta-Bandung (KCJB) dibangun dengan menggunakan beragam teknologi canggih. Salah satunya adalah penggunaan mesin peluncur gelagar (Girder Launcher) berjenis Through-Tunnel Box Girder Erecting Machine yang bisa digunakan di dalam terowongan.

Girder atau gelagar jembatan merupakan balok yang akan mendukung semua beban yang bekerja pada jembatan kemudian meneruskannya ke struktur bawah jembatan. Gelagar umumnya diletakkan memanjang diantara dua penyangga.

Dalam proyek KCJB, peluncur gelagar berjenis Through-Tunnel Box Girder Erecting Machine memungkinkan operator mesin untuk menekuk sayap peluncur gelagar, sehingga mesin mudah dilepas-pasang, dan menjadikan peluncur gelagar lebih fleksibel.

Baca Juga: Cerita Azka Corbuzier Sengaja Positif COVID-19 untuk Dampingi Ayahnya: If You Die, So We Die Together

Proses pengerjaannya, ketika hendak melakukan pemasangan di terowongan, bagian railing dilepas terlebih dahulu. Kemudian sayap serta tiang penyangga peluncur gelagar ditekuk agar ukurannya menjadi dapat disesuaikan dengan luas terowongan. Setelah sampai di pintu masuk terowongan, bagian-bagian yang dilepas, dipasang kembali.

Peluncur gelagar jenis ini, membuat pemasangan girder box di dalam terowongan pada trase Kereta Cepat Jakarta-Bandung lebih cepat dan efisien jika dibandingkan cara lama dengan memasang penyangga di bawahnya, yang umum dilakukan dalam pembangunan jembatan tol. Terlebih, proyek KCJB memiliki 13 terowongan di sepanjang trasenya.

Disamping itu, penggunakan peluncur gelagar ini juga lebih ramah lalu lintas. Karena biasanya girder dibawa melalui jalan raya kemudian dinaikkan untuk dipasang. Namun dengan teknologi yang dimiliki peluncur gelagar ini, girder bisa langsung dinaikkan untuk kemudian dipasang. Sehingga proses pemasangan relative tidak mengganggu arus lalu lintas di sekitarnya.

Baca Juga: Presiden Jokowi Longgarkan PPKM Secara Bertahap Mulai Esok Hari , Simak Aturannya!

Disamping fiturnya yang lebih fleksibel, peluncur gelagar jenis ini memiliki dimensi yang kompatibel dan mampu menyesuaikan dengan ukuran terowongan. Hal ini membuat pengerjaan konstruksi khususnya pemasangan box gelagar menjadi lebih efektif dan efisien.

Halaman:

Editor: Raden Bagja


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah