Vokalis Band Pop Punk Blink 182 Jalani Kemoterapi, Hoppus: Aku Takut

25 Juni 2021, 15:15 WIB
Vokalis Blink 182 jalani kemoterapi /Instagram @blink182/

 

MUDANESIA - Lama tak terdengar kabar, vokalis sekaligus basis band pop punk kenamaan era 90-an, Blink-182, Markus Allen Hoppus atau Mark Hoppus tiba-tiba mengejurkan penggemarnya.

Dalam cuitan melalui akun Twitter @markhoppus, dia menulis bahwa sedang menjalani kemoterapi karena kanker.

Hoppus, yang kini berusia 49 tahun itu mengungkapkan ketakutannya dalam menghadapi proses ini.

Baca Juga: Tekan Keterisian Rumah Sakit, Hotel-hotel Didorong Jadi Tempat Isolasi Pasien COVID-19

"Ini menyebalkan dan aku takut," tulisnya.

"Dan pada saat yang sama saya diberkati dengan dokter dan keluarga serta teman-teman yang luar biasa untuk membantu saya melewati ini," sambungnya lagi.

Dia mengatakan bahwa dia akan terus menerima perawatan selama beberapa bulan ke depan.

Baca Juga: Cegah Sebaran Covid-19, Candi Budha Terbesar di Dunia Mulai Ditutup

Dia juga tidak sabar untuk bisa terbebas dari penyakit kanker ini.

Sebuah sumber mengatakan Hoppus sempat mengunggah sebuah cerita di Instagram yang menunjukkan adanya selang infus.

Dia memberi keterangan pada gambar itu, "Ya halo. Satu perawatan kanker, tolong."

 

Baca Juga: Sinopsis Ikatan Cinta Episode 330: Kebucinan Elsa Bikin Anak-anak Kelaparan dan Panti Asuhan Kebakaran

Namun dia menghapus unggahan itu.

Dalam cuitan itu, Travis Barker, rekan satu band, mengunggah komentar di Instagram, "love you, @markhoppus."

Sayangnya, Hoppus tidak menyebutkan jenis kanker apa dan stadium berapa yang dia idap kini.***

Editor: Raden Bagja

Sumber: Fox News

Tags

Terkini

Terpopuler