Cegah Sebaran Covid-19, Candi Budha Terbesar di Dunia Mulai Ditutup

- 25 Juni 2021, 14:49 WIB
Candi Borobudur ditutup
Candi Borobudur ditutup /Borobudurpark.com/

MUDANESIA - Untuk mengantisipasi penyebaran Covid-19, candi budha terbesar di dunia atau Candi Borobudur mulai ditutup pada 24 Juni hingga awal Juli mendatang. Penutupan ini berlaku di zona 1.

Direktur Utama PT Taman Wisata Candi Borobudur Prambanan, dan Ratu Boko Edy Setijono mengatakan, pihaknya mendukung penutupan zona I Candi Borobudur untuk mencegah penularan Covid-19.

"Penutupan itu di area candi atau zona I, karena luasnya terbatas, jadi kami mendukung penutupan itu sebagai upaya mengantisipasi penyebaran Covid-19" katanya di Magelang, Jawa Tengah, Kamis, 24 Juni 2021.

Baca Juga: Disediakan 3.308 Kamar di Asrama Haji yang Disulap Jadi Ruang Isolasi Pasien COVID-19

Penutupan zona I Candi Borobudur itu berdasarkan surat Dirjen Kebudayaan Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi nomor 4924/F F1/T1 00 04 tanggal 21 Juni 2021 tentang bekerja dari rumah dan layanan cagar budaya, museum, dan galeri.

Menindaklanjuti surat tersebut Balai Konservasi Borobudur, tidak hanya menutup sementara kunjungan wisatawan ke Candi Borobudur. Namun, kedua candi di sekitarnya yakni Candi Mendut, dan Candi Pawon juga ditutup pada 23 Juni - 2 Juli 2021.

"Penutupan oleh Dirjen Kebudayan itu saya kira memang tepat, karena kondisi sedang seperti ini. Sedangkan untuk zona II atau bagian taman sangat luas, jadi untuk jaga jarak pun sangat memungkinkan," katanya.

Baca Juga: Sinopsis Ikatan Cinta Episode 330: Kebucinan Elsa Bikin Anak-anak Kelaparan dan Panti Asuhan Kebakaran

Dia melanjutkan, penutupan hanya berlangsung di area candi. Sedangkan untuk area taman atau zona II, pihaknya tetap membuka untuk umum dan menerapkan protokol kesehatan yang ketat.

Halaman:

Editor: Raden Bagja

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah