Menengok Budidaya Edible Flower, Bunga Cantik yang Bisa Dimakan

- 2 Februari 2021, 09:49 WIB
Edible flower, bunga cantik yang bisa dimakan.
Edible flower, bunga cantik yang bisa dimakan. /Disdik Jabar

MUDANESIA - Jangan heran kalau ada bunga cantik beraneka warna dan bentuk berada di dalam piring. Bunga tersebut bukan sekadar hiasan, tetapi memang makanan.

Dalam dunia budidaya tanaman, memang ada bunga cantik yang bisa dimakan. Bunga itu termasuk jenis edible flower, yakni bunga yang bisa dimakan. 

Pemilik tempat budidaya edible flower, Eva L.A. Madarona menjelaskan soal bunga yang bisa dimakan itu di tempat budidaya miliknya, di kawasan Cipaku, Kota Bandung.

"Edible flower adalah jenis bunga yang bisa dimakan. Syaratnya, ia tak beracun, baik dari jenis tanaman maupun cara penanamannya," ungkap Eva, dikutip dari laman Disdik Jabar, Selasa 2 Februari 2021.

Baca Juga: Catat, Hindari 4 Sikap Menyebalkan Ini Jika Tak Ingin Membuat Gebetanmu Ragu dan Kemudian Berpaling

Eva merupakan owner (pemilik) IJO Hydro, kebun hidroponik yang memproduksi aneka edible flower dan produk lainnya secara organik. 

Tak kurang ada 10 jenis edible flower yang dibudidayakan di kebun rooftop tersebut. Di antaranya, bunga viola, dianthus, teronia hingga mini rose.

Eva menjelaskan, sebagian besar edible flower dimanfaatkan sebagai garnish/hiasan untuk mempercantik tampilan masakan.

Selain itu, edible flower juga bisa dikreasikan menjadi beragam makanan. 

Halaman:

Editor: Setiono

Sumber: Disdik Jabar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah