Diserang Influencer, Raffi Ahmad Minta Maaf tidak Patuhi Prokes Usai Divaksin

- 14 Januari 2021, 15:20 WIB
Berikan Klarifikasi Setelah Trending di Twitter, Raffi Ahmad: Maaf Bapak Presiden Jokowi.
Berikan Klarifikasi Setelah Trending di Twitter, Raffi Ahmad: Maaf Bapak Presiden Jokowi. /instagram/@raffinagita1717

 

MUDANESIA - Raffi Ahmad salah seorang yang mendapatkan kesempatan pertama untuk mendapatkan vaksin Covid-19 yang dilaksanakan di Istana Kepresidenan di Jakarta, Rabu 13 Januari 2021.

Pasca divaksin Raffi Ahmad diserang berbagai kalangan masyarakat. Bukan masalah vaksin Covid-19 yang dipersoalkan tapi masalah pelanggaran Prokes yang dilakukannya setelah mendapatkan vaksinasi.

Dalam sebuah unggahan foto, Rafli Ahmad diketahui tidak menggunakan masker. Selaoin didampingi istrinya, Nagita Slavina, nampak juga pesohor lainnya, seperti, Anya Geraldine, pembalap Sean Gelael dan Gading Marten.

Baca Juga: Dilema Al, Mengungkap Siapa Roy atau Menguburnya Seumur Hidup, Sinetron Ikatan Cinta 13 Januari 2021

Masyarakat menilai Raffi Ahmad tidak memberikan contoh kepada masyarakat terkait penerapan Prokes. Padahal dia dipilih sebagai penerima vaksin Covid-19 mewakili kaum milenial dan diharapkan bisa menjadi inspirator susksesnya program vaksinasi yang digulirkan pemerintah.

Menyadari ada kesalahan yang sudah diperbuatnya, Raffi Ahmad mengunggah video berdurasi 2.20 menit di akun instagram pribadinya @@raffinagita1717 dengan memberikan klarifikasi kejadian tersebut.

"Pertama, saya minta maaf yang sebesar-besarnya kepada Presiden Republik Indonesia Bapak Jokowi, Sekretariat Presiden, KPCPEN, dan juga kepada seluruh masyarakat Indonesia atas peristiwa tersebut," katanya, Kamis 14 Januari 2021.

Baca Juga: Presiden Joko Widodo Awali Program Vaksinasi, Kasus COVID-19 Catatkan Rekor Baru

Halaman:

Editor: Raden Bagja

Sumber: Instagram @bpptkg


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x