Bank BCA Membuka Kesempatan Bekerja Bagi Para Lulusan Baru S1/S2

- 25 Februari 2024, 18:00 WIB
Bank BCA Membuka Kesempatan Bekerja Bagi Para Lulusan Baru S1/S2
Bank BCA Membuka Kesempatan Bekerja Bagi Para Lulusan Baru S1/S2 /@bca/

MUDANESIA - PT Bank Central Asia Tbk atau Bank BCA kembali membuka kesempatan untuk bekerja melalui Management Development Program (MDP). Program ini memberikan kesempatan bagi para lulusan baru atau fresh graduate dengan maksimal usia 24 tahun untuk S1 dan 26 tahun untuk S2.

Bagi Pelamar yang nantinya berhasil lolos seleksi. Maka, akan mendapatkan pelatihan selama 1 tahun mengenai ilmu perbankan yang terdiri dari pemasaran, audit, pengembangan, dan yang lainnya.

Adapun persyaratan bagi para calon pelamar adalah sebagai berikut :

‌Ingin belajar
‌menyukai tantangan
‌Memiliki kemampuan leadership (kepemimpinan) dan interpersonal
‌Memiliki kemampuan komunikasi yang baik
‌Bersedia ditempatkan di seluruh Indonesia
‌Fresh graduate dipersilahkan untuk melamar Minimal gelar Sarjana (S1) dengan IPK minimal 3,00
‌Usia maksimal 24 tahun (S1) / 26 tahun (S2)
‌Belum menikah dan bersedia tidak menikah selama masa pendidikan.

Bank BCA Membuka Kesempatan Bekerja Bagi Para Lulusan Baru S1/S2
Bank BCA Membuka Kesempatan Bekerja Bagi Para Lulusan Baru S1/S2

Sementara itu, untuk tahapan seleksi yang akan di tempuh oleh para calon pelamar yaitu meliputi :

‌Administrative Screening
‌Online Assessment
‌Psychological Assessment
‌Focus Group Discussion
‌HR Interview
‌Medical Check Up

Untuk yang berminat dapat mendaftar diri secara online melalui
laman https://karir.bca.co.id/karir.

Manajemen BCA Menegaskan bahwa seluruh proses rekrutmen tidak dipungut biaya apapun alias gratis. Calon pelamar di minta untuk berhati-hati dan waspada terhadap penipuan dengan berbagai modus yang berujung kepada kerugian.***

Editor: Alif Niyu Ramdhan Rusyadi

Sumber: BCA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x