Ini Fakta Sesar Lembang yang Berpotensi Munculkan Gempa Skala Magnitudo 6,5-7

- 26 Januari 2021, 05:00 WIB
Gunung Batu yang berada di Desa Langensari, Kecamatan Lembang Kabupaten Bandung Barat, merupakan titik bertemunya Sesar Lembang dari segmen barat dan segmen timur yang berpotensi menimbulkan gempa kisaran 7 magnitudo.
Gunung Batu yang berada di Desa Langensari, Kecamatan Lembang Kabupaten Bandung Barat, merupakan titik bertemunya Sesar Lembang dari segmen barat dan segmen timur yang berpotensi menimbulkan gempa kisaran 7 magnitudo. /Raden Bagja/Mudanesia.Pikiran-Rakyat.com

Dokumen tersebut berisikan skenario yang harus dilakukan ketika gempa akibat Sesar Lembang terjadi. Selain itu, BPBD juga sudah menganjurkan kepada masyarakat yang tinggal di sekitar Sesar Lembang agar membangun rumah yang struktur bangunannya kuat atau tahan gempa.

Berdasarkan pemetaan, diperkirakan ada lima kecamatan yang paling terdampak gempa Sesar Lembang, mulai dari Kecamatan Lembang, Parongpong, Cisarua, Ngamprah dan Padalarang.

Sebagai bahan pengetahuan terkait keberadaan Sesar Lembang, MUDANESIA telah merangkum dari berbagai sumber berikut ini:

Baca Juga: Kurangi Risiko Persebaran ke Manusia, Hewan Peliharaan Perlu Divaksin Covid-19

- Sesar Lembang terbentang sepanjang 29 kilometer yang terbagi dalam beberapa        segmen/potongan.

- Sesar Lembang merupakan sesar aktif dengan periode 500 tahun.

- Jalur Sesar Lembang melewati Padalarang, Ngamprah, Cisarua, Parongpong, Lembang, Gunung Batu Lembang, Maribaya dan hilang di Palintang. Ujung Timur di Cilengkrang.

- Segmen Timur terbentuk paling awal sejak 200.000 tahun lalu dan Segmen Barat terbentuk sejak 27.000 tahun silam.

Baca Juga: Hanson Robotics Produksi Sophia Secara Massal, Selama Pandemi Penjualan Robot Layanan Profesional Melonjak

- Dua segmen barat dan segmen timur bertemu di Gunung Batu yang masuk wilayah Desa Langensari, Kecamatan Lembang Kabupaten Bandung Barat.

Halaman:

Editor: Raden Bagja


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x