Sat Lantas Polresta Cirebon Gelar Operasi Keselamatan 2024

- 4 Maret 2024, 11:00 WIB
Sat Lantas Polresta Cirebon Gelar Operasi Keselamatan 2024
Sat Lantas Polresta Cirebon Gelar Operasi Keselamatan 2024 /Istimewa/

MUDANESIA - Kasatlantas Polresta Cirebon beserta jajarnya Gelar Operasi Keselamatan lodaya 2024 dalam rangka menciptakan dan memelihara situasi KAMSELTIBCARLANTAS yang Kondusif.
Operasi di gelar selama 14 hari dari 4 Maret-17 Maret 2024 di wilayah Hukum Polresta Cirebon.

Tujuan digelarnya operasi Keselamatan adalah:

  1. Menurunya angka Fatalitas Korban Kecelakaan Lalulintas,
  2. Meningkatkan Ketrtiban dan Kepatuhan serta Disiplin Masyarakat dalam Berlalulintas,
  3. Menurunnya Kecelakaan Lalulintas,
  4. Menurunya angka Pelanggaran Lalulintas.

Berikut 11 pelanggaran yang menjadi target Operasi Keselamatan 2024, sebagai berikut:

  1. Berkendara menggunakan handphone
  2. Pengemudi/pengendara di bawah umur
  3. Sepeda motor berboncengan lebih dari 1 (satu) orang
  4. Pengendara sepeda motor tidak menggunakan helm SNI dan pengemudi mobil yang tidak menggunakan safety belt
  5. Berkendara dalam pengaruh alkohol
  6. Berkendara melawan arus
  7. Berkendara melebihi batas kecepatan
  8. Kendaraan yang overdimension dan overloading
  9. Sepeda motor yang menggunakan knalpot tidak sesuai spesifikasi teknis
  10. Kendaraan yang menggunakan lampu isyarat (strobo) dan isyarat bunyi (sirene), dan
  11. Kendaraan yang menggunakan pelat nomor khusus/rahasia.***

Editor: Alif Niyu Ramdhan Rusyadi

Sumber: Mudanesia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x