Tidak Kenal Calon, Warga di Perbatasan ini Asal Coblos Surat Suara di Pilkada Serentak 2020

- 9 Desember 2020, 22:58 WIB
Pilkada Serentak 2020 di Kabupaten Bandung
Pilkada Serentak 2020 di Kabupaten Bandung /MUDANESIA/ Pradana M/

MUDANESIA - Warga Kecamatan Cilengkrang, Kabupaten Bandung, turut berpartisipasi pelaksanaan Pilkada Serentak 2020 dengan datang ke Tempat Pemungutan Suara (TPS) pada Rabu, 9 Desember 2020. Padahal sekarang masih masa pandemi.

Salah satunya di TPS 11, di Desa Cipanjalu, Kecamatan Cilengkrang, Kabupaten Bandung, yang berada di tengah perkebunan dan area pabrik kina PTPN VIII Bukit Unggul. Dapat dikatakan, TPS itu adalah yang terjauh dan terluar di wilayah Kabupaten Bandung bagian utara.

Bahkan wilayah tersebut lebih dekat ke wilayah Kab. Bandung Barat karena letaknya berada di perbatasan wilayah Kab. Bandung, Kota Bandung, dan Kab. Bandung Barat.

Baca Juga: Drakor Paling Ditunggu, 'True Beauty' Tayang Eksklusif di Viu, Kamis 10 Desember 2020

Ada sekitar 395 orang warga Desa Cipanjalu yang memiliki hak suara di TPS 11. Hingga pukul 12.00 WIB, sekitar 70 persen pemilih yang sudah menyalurkan hak suaranya.

Meskipun suara mereka dibutuhkan para calon kepala daerah, para pemilih rata-rata tidak mengenal sosok yang akan mereka pilih sebagai calon pemimpin untuk lima tahun mendatang.

"Enggak ada yang kenal calonnya siapa saja, paling hanya Sahrul Gunawan soalnya dia artis. Sisanya, enggak tahu siapa jadi tadi asal coblos saja," ungkap Ani Kartini (27), salah seorang pemilih.

Baca Juga: Raihan Suara Bobby dan Gibran Unggul, Jokowi Bisa Ciptakan Rekor Anak dan Mantu Kepala Daerah

Menurut Ani, tidak ada cabup maupun cawabup yang pernah kampanye ke lingkungan tempat tinggal mereka. Hal tersebut dianggap wajar dan sudah biasa karena mereka jarang diperhatikan.

Halaman:

Editor: Raden Bagja


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x