Terciduk, IRT Hingga Kepala Sekolah Bermain Politik Uang di Pilkada Surabaya 2020

- 9 Desember 2020, 10:38 WIB
Tolak Politik Uang
Tolak Politik Uang /

MUDANESIA - Potensi pelanggaran politik uang rawan terjadi di masa tenang. Masa tenang di mana tidak boleh ada lagi kampanye dimanfaatkan oleh sejumlah pihak yang tidak bertanggung jawab untuk melakukan politik uang.

Di Surabaya, telah dilaporkan dugaan pelanggaran dalam Pemilihan Kepala Daerah (pilkada). Pelanggaran itu berkaitan dengan politik uang.

Berdasarkan laporan, PAC PDI Perjuangan Kecamatan Tenggilis Mejoyo, dugaan politik uang terjadi pada Selasa, 8 Desember 2020 malam, menjelang hari pencoblosan. Hal ini terendus usai kedapatannya seorang wanita yang tengah membagikan sejumlah uang ke warga di wilayah Kendangsari Gang 9 RT 01 RW 04.

Baca Juga: 3 Juta Dosis Vaksin untuk Nakes, Divaksin Lebih Dulu di 7 Provinsi yang Ada di Jawa dan Bali

Seperti diberitakan Pikiran-Rakyat.com, dalam artikel berjudul:"Tertangkap Basah, Seorang IRT hingga Kepala Sekolah Gencarkan 'Serangan Fajar' di Pilkada 2020," Ketua PAC PDIP Kecamatan Tenggilis Mejoyo Sumardiono, mengaku jika dia mendapatkan laporan dari timnya bahwa ada seorang perempuan membawa amplop berisi uang Rp100.000 yang diduga dibagikan ke warga Kendangsari Gang 9 pada jam 7 malam.

Dia kemudian mendatangi lokasi kejadian untuk meminta penjelasan mengapa membagikan uang ke warga dan mengimbau memilih paslon nomor urut tertentu menjelang coblosan.
Namun, belum sempat ditanya, perempuan tersebut berlari ke rumahnya dan mengunci pintu kamar.

"Dari teman-teman ada beberapa dari saksi yang terkait untuk memberikan mandat saksi, kebetulan di sana ternyata ada bagi-bagi uang yang dilakukan seseorang yang berjenis kelamin perempuan," kata Sumardiono di kantor Kecamatan Tenggilis Mejoyo.

Baca Juga: Sebelum Pergi ke TPS, Cek Prediksi Cuaca Hari Ini, 9 Desember 2020 untuk Wilayah Kabupaten Bandung

Karena tak mendapatkan keterangan dari perempuan tersebut, Sumardiono melaporkan praktik politik uang yang ditemukannya ke Panwascam Tenggilis Mejoyo.

Halaman:

Editor: Raden Bagja

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x