Surat Anak SD yang Mengharukan, Nazzua Buana Tungga Dewi Sedih Orangtuanya Terdampak PPKM

- 18 Januari 2021, 10:21 WIB
Surat anak SD berisi curahan hati Nazzua Buana Tungga Dewi yang melihat orangtuanya tak bisa berjualan.
Surat anak SD berisi curahan hati Nazzua Buana Tungga Dewi yang melihat orangtuanya tak bisa berjualan. /Instagram/@kabarklaten

MUDANESIA - Surat yang ditulis seorang anak SD bernama Nazzua Buana Tungga Dewi viral di media sosial. Surat anak SD itu berisi curahan hatinya.

Nazzua Buana Tungga Dewi merupakan anak kelas 5 SD Islam Terpadu Al Furqoon di Klaten, Jawa Tengah. Dia menulis surat yang ditujukan kepada Bupati Klaten Sri Mulyani.

Di dalam surat anak SD itu, dia menceritakan tentang kondisi orang tuanya yang tidak bekerja, sebagai dampak dari kebijakan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Jawa-Bali.

Berikut isi surat anak SD tersebut, dikutip Mudanesia dari akun Instagram @kabarklaten:

Baca Juga: Sedapnya, Ketan Bakar Lembang Disantap Bareng Bandrek Bajigur, Coba Resep Rahasianya di Rumah

Assalamualaikom wr.wb
Kepada yang terhormat: Ibu Hj Sri mulyani (bupati Klaten)

Perkenalkan nama Saya: Nazzua Buana Tungga Dewi
Saya Kelas 5 SDIT Alfurqon

Beberapa hari ini saya melihat suasana berbeda di malam hari untuk membeli keperluan di malam hari dan untuk jualan di malam hari agak susah.

Saya sedih karena abi dan teman-teman abiku tidak bisa berjualan di malam hari, karena jam jualan dibatasi hanya sampai pukul 07.00 malam saja. Apakah Corona hanya di malam hari saja?

Halaman:

Editor: Setiono

Sumber: Instagram @bpptkg


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x