Cara Mengaktifkan BPJS Kesehatan Secara Online Melalui Aplikasi JKN

- 20 April 2024, 13:00 WIB
Cara Mengaktifkan BPJS Kesehatan Melalui Aplikasi Mobile JKN
Cara Mengaktifkan BPJS Kesehatan Melalui Aplikasi Mobile JKN /Istimewa/

MUDANESIA - Di era digital saat ini, kemudahan akses menjadi kunci dalam banyak aspek kehidupan, termasuk kesehatan.

BPJS Kesehatan, salah satu program pemerintah yang memberikan jaminan kesehatan kepada masyarakat Indonesia, memenuhi kebutuhan akan kemudahan dengan memberikan layanan aktivasi melalui aplikasi mobile JKN (Jaminan Kesehatan Nasional).

Berikut panduan lengkap cara mengaktifkan BPJS Kesehatan melalui aplikasi mobile JKN:

  1. Unduh aplikasi 'Mobile JKN' melalui PlayStore atau AppStore.
  2. Setelah selesai melakukan pengunduhan, buka aplikasi di perangkat.
  3. Lakukan registrasi pengisian data diri peserta. Masukkan nomor kartu, password, dan kode captcha untuk melakukan verifikasi.
  4. Setelah berhasil mendaftar, kamu akan diminta untuk memverifikasi akun. Melalui kode verifikasi yang dikirimkan melalui SMS atau email.
  5. Masukkan kode verifikasi yang kamu terima untuk menyelesaikan proses verifikasi.
  6. Klik pilihan 'Peserta' lalu klik 'Cek Ke pesertaan'.
  7. Pilih 'Segmen Peserta' dan klik 'Selanjutnya'.
  8. Tunggu sampai pilihan pembayaran autodebet muncul sesuai dengan bank pribadi muncul di layar.
  9. Setelah muncul informasi pendaftaran rekening autodebet dari BPJS Kesehatan, klik 'Saya Setuju' dan klik 'Selanjutnya'.
  10. Lakukan pengisian data, seperti nomor kartu BPJS, nomor rekening, nomor Hp. Kemudian klik 'Daftar Autodebet'.
  11. Lakukan pembayaran iuran bulanan wajib atau tunggakan iuran BPJS Kesehatan pada peserta bersangkutan.
  12. Jika sudah, maka klik 'Selanjutnya'.
  13. Beberapa saat kemudian kamu akan menerima kode verifikasi yang masuk ke nomor Hp, kemudian klik “Verifikasi”.
  14. Setelah semua rangkaian selesai dilakukan dapat dipastikan status ke pesertaan BPJS Kesehatan kamu sudah aktif.

Dengan kamu mengikuti langkah-langkah di atas, mak kamu bisa dengan mudah melakukan aktivasi BPJS Kesehatan melalui aplikasi mobile JKN tanpa kendala berarti.

Perlu diingat untuk selalu menjaga kerahasiaan informasi pribadi dan menghubungi BPJS Kesehatan jika mengalami masalah atau memerlukan bantuan lebih lanjut. Semoga artikel ini bermanfaat bagi kamu yang ingin menggunakan layanan medis dengan lebih mudah dan efisien.***

Editor: Alif Niyu Ramdhan Rusyadi

Sumber: Mudanesia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x