Dadang Sahrul Unggul Sementara, Hentikan Kejayaan 'Dinasti' Obar Sobarna

- 10 Desember 2020, 16:20 WIB
Pasangan Calon Dadang Supriatna - Sahrul Gunawan
Pasangan Calon Dadang Supriatna - Sahrul Gunawan /dok pribadi

MUDANESIA - Hasil hitung cepat dari beberapa lembaga survei menunjukkan keunggulan Dadang Supriatna dan Sahrul Gunawan di Pilkada Kabupaten Bandung 2020. Dadang-Sahrul jauh meninggalkan para pesaingnya dengan raihan di atas 50 persen suara.

Demikian juga dari pantauan perhitungan real count KPU, pasangan Dadang-Sahrul masih unggul.

Pengamat Politik dari Universitas Padjadjaran (Unpad), Firman Manan mengungkapkan hasil ini tidak mengejutkan.

Ia kemudian membeberkan beberapa faktor yang menjadi landasan DS unggul dalam Pilkada 2020 Kabupaten Bandung.

Baca Juga: Gibran Rakabuming Hampir Dipastikan Menang, Kaesang Malah Minta Giveaway

"Yang pertama kan kalau kita lihat Kang DS ini kader Golkar dan sudah cukup dan mengakar di Kabupaten Bandung dan kita tahu Kabupaten Bandung itu salah satu basis partai Golkar, jadi partai Golkar itu relatif dominan selama sekian tahun di Kabupaten Bandung, sehingga bagaimanapun para pemilih masih melihat Kang DS itu sebagai representasi dari Partai Golkar walaupun dia hari ini sudah berpindah partai," sebutnya seperti dikutip dari Pikiran-Rakyat.com, dengan judul artikel:"Dadang-Sahrul Unggul Sementara, Pengamat Politik Ungkap 4 Faktor Kemenangannya."

Firman menilai pesaing kuat DS, yakni pasangan Nia-Usman banyak dinilai sebagai representasi dari dinasti Politik Obar Sobarna dan Dadang M Naser.

Menurut Firman, dinasti politik ini memiliki dua sisi mata uang yang bisa memberikan keuntungan dan kerugian.

Baca Juga: 39 Pasien Covid-19 Rela Hak Pilih Hilang di Pilkada Serentak 2020, Sebab Tak Ingin Terjadi Ini

Halaman:

Editor: Sofia Khansa

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x