Pemerintah Tak Berencana Rekonsiliasi dengan HRS, Mahfud: Belum Silaturahim, Minta Syarat Tinggi

- 12 Desember 2020, 21:32 WIB
Menko Polhukam, Mahfud MD*/
Menko Polhukam, Mahfud MD*/ /instagram/mohmahfudmd

MUDANESIA - Menteri Koordinator Bidang Politik Hukum dan Hak Asasi Manusia (Polhukam) Mahfud MD menegaskan pemerintah tidak pernah berencana berdialog dengan Imam Besar Front Pembela Islam (FPI) Habib Rizieq Shihab.

Mahfud menyampaikan hal itu terkait pemberitaan yang menyebutkan dia tidak akan bertemu dan membuka dialog dengan Rizieq.

Kendati demikian, Mahfud MD mengaku memang pernah mengundang Tim Hukum HRS untuk minta diaturkan pertemuan dengan HRS.

Baca Juga: Cek Jadwal dan Syarat Daftar Masuk Perguruan Tinggi Negeri Melalui Jalur SBMPTN 2021

"Malam sebelum MRS mendarat tanggal 9 November 2020, pukul 19.00 WIB saya mengundang Tim Hukum MRS (Sugito dan Ari)," kata Mahfud MD dalam cuitan di akun Twitter pribadinya, @mohmahfudmd, pada Sabtu, 12 Desember 2020.

"Saya ngajak diatur silaturrahim di tempat netral untuk berdialog dengan MRS," sambungnya di cuitan itu.

Tujuannya, kata Mahfud MD, untuk menjaga negara dan umat bersama-sama demi kebaikan rakyat dan umat.

Baca Juga: Bantah Telah Lari dan Sembunyi, HRS: Saya Akan Datang ke Polda Metro Jaya Hari Sabtu Pagi Hari

Akan tetapi, Mahfud MD malah kecewa duluan dengan pernyataan MRS saat pertama kali berpidato.

Halaman:

Editor: Raden Bagja


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x