Masuk Daftar Penerima Pertama Vaksin di Kota Bandung, Risa Saraswati: Aku Orangnya Suka Nantang

- 13 Januari 2021, 15:34 WIB
Ariel NOAH dan Risa Saraswati akan disuntik vaksin corona pada Kamis 14 Januari 2021
Ariel NOAH dan Risa Saraswati akan disuntik vaksin corona pada Kamis 14 Januari 2021 /instagram @arielnoah dan @risa_saraswati

MUDANESIA - Novelis sekaligus artis Risa Sarasvati dikabarkan akan ikut menjalani penyuntikan vaksin Sinovac untuk Covid-19 yang kick off-nya dilakukan Kamis, 14 Januari 2021.

Selain Risa, vokalis band Noah yakni Nazriel Irham atau Ariel juga masuk dalam daftar penerima vaksin asal Cina itu.

Keduanya akan menjalani penyuntikan vaksin Sinovac di RSKIA Bandung.

Baca Juga: Mengerikan! Dua Potongan Tubuh Manusia Ditemukan di Longsor Sumedang

"Aku sih mau. Persiapan sudah dibriefing, tidur cukup, kalau ada alergi diberitahukan. Kayak gitu-gitu aja sih diberitahunya," kata Risa Sarasvati.

Risa mengaku dirinya merasa tertantang saat masuk dalam daftar penerima vaksin Sinovac. Apalagi dirinya mengaku agak dipandang sebelah mata oleh banyak orang.

"Aku salah satu orang yang banyak ditakuti oleh pemerintah. Di grup keluarga banyak yang antipati. Aku orangnya suka nantang. Ya udah lah, daripada aku baca grup terus ketakutan, ya, udah aku buktiin aja sendiri," ceritanya.

Baca Juga: Arie Kriting Menikahi Indah Permatasari, Tidak Dihadiri Keluarga Mempelai Wanita

Sebelumnya, Risa mengaku sering berkonsultasi dengan rekannya yang berprofesi sebagai dokter soal vaksinasi Covid-19 yang terus menggempur Indonesia.

Halaman:

Editor: Sofia Khansa


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x